Komoditas Tembakau di Pati Alami Gagal Panen, Dewan Minta Petani Diperhatikan

Pati, Mitrapost.com – Komoditas tembakau di Kabupaten Pati diketahui mengalami gagal panen. Hal ini pun mendapatkan sorotan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Sutarto Oenthersa meminta agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati terkait untuk lebih memperhatikan petani tembakau.

Wakil rakyat Pati tersebut mengatakan perhatian yang perlu diberikan dalam hal ini dimulai dari musim tanam hingga musim panenn.

“Kami tekankan agar para Petani lebih diperhatikan. Itu mulai dari masa tanam sampai dengan panen,” tutur Sutarto Oenthersa di Kantor DPRD Pati.

Politisi dari Partai PDI Perjuangan tersebut lantas berharap agar Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertan) Kabupaten Pati memberikan solusi nyata bagi para petani.

Ia meminta langkah terbaik agar menjaga minat petani tetap mau menanam tembakau bahkan semaking tinggi minat tersebut.

“Kalau petani lebih menggeliat lagi, nanti perekonomiannya juga ikut meningkat,” tambah dia.

Ditemui secara terpisah, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertan) Kab. Pati, Niken Tri Meiningrum mengungkapkan bahwa petani di Pati mengalami gagal panen lantaran dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu cuaca yang tidak mendukung. (Adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati