Ali Tegaskan Tak Ingin Kegiatan Musrenbang Dicap Sebagai Forum Formalitas

Pati, Mitrapost.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Badrudin menegaskan bahwa pihaknya sangat keberatan apabila Forum Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dianggap sebagai forum yang bersifat formalitas.

Hal tersebut, tegas disampaikannya saat ditemui oleh media usai mengikuti kegiatan Musrenbang penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Pati di Pendopo kantor Bupati Pati pada.

“Karena apa, selama ini kan musrenbang itu dicap oleh masyarakat sebagai forum formalitas, maka kami tidak ingin itu terjadi,” ungkap Ali.

Lebih lanjut, Ali menjelaskan, guna menghindari stigma tersebut maka pemerintah kabupaten (Pemkab) dapat menentukan skala prioritas dalam penyusunan RKPD.

Di mana ia berharap agar pembangunan prioritas dapat benar-benar diwujudkan pada tahun 2023.

Baca Juga :   Cek Persiapan Penilaian Adipura 2022, Pj Bupati Pati Gowes Keliling Kota

“Jadi harus didasarkan pada skala prioritas, artinya hasil dari Musrenbangdes, kemudian Musrenbang kecamatan, lalu forum RKPD itukan ada skala prioritas itu yang harus bisa direalisasikan,” jelas Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Pati tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati