Jangan Takut Periksa, Dinkes Kabupaten Pati Pastikan Obat HIV Gratis

Pati, Mitrapost.com – Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), dr. Joko Leksono Widodo, MM mengatakan bahwa HIV sudah ada obat gratis dari program Kemenkes (Kementerian Kesehatan) dan bagi masyarakat yang beresiko dan sering keluar bukan dengan pasangan pastikan untuk periksakan diri.

“Apabila dia reaktif atau dalam laboratorium yang dilakukan di pukesmas atau rumah sakit dia mengidap HIV maka harus dilakukan pengobatan,” ucapnya.

Pihaknya menambahkan, PDP (Perawatan Dukungan dan Pengobatan) bisa dilakukan di semua Puskesmas dan punya konsultan yang ada di rumah sakit.

Lebih lanjut, rumah sakit yang bisa menangani yaitu rumah sakit negeri seperti rumah sakit Soewondo dan rumah sakit Kayen.

Baca Juga :   HIV AIDS Merajalela, Satpol PP Kembali Gandeng Dinkes Gencarkan Razia Kos

Dinas Kesehatan mengimbau, kepada masyarakat yang beresiko dan sering keluar bukan dengan pasangannya mau memeriksakan diri.

“Terutama yang udah saya bilang tadi yang punya gejala sifilis, kencing nanah dan lain-lain harus segera periksa karena ada obatnya,” tandasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati