Produksi Gabah di Pati Tahun Ini Diprediksi Mengalami Penurunan

Pati, Mitrapost.com – Pada tahun 2023 kali ini, diperkirakan produksi gabah di wilayah Kabupaten Pati akan mengalami penurunan yang cukup signifikan.

Dimana penurunan tersebut dipengaruhi terjadinya bencana banjir yang menyebabkan puso pada sekitar akhir tahun 2022 hingga awal tahun 2023 yang lalu.

Menurut informasi yang disampaikan oleh Dinas Pertanian (Dispertan) Kabupaten Pati melalui Bagian Statistik Tanaman Pangan, Zabidi membenarkan salah satu penyebab yakni bencana banjir tersebut.

“Untuk produksi gabah tahun ini secara prediksi akan menurun, melihat puso yang terjadi tahun ini lebih besar daripada tahun-tahun sebelumnya,” Ungkapnya.

Berdasarkan data luasan lahan pertanian yang mengalami puso pada sekitar periode Desember 2022 hingga Januari 2023 sebanyak 6.641 hektar. Yang mana secara total keseluruhan yang terendam banjir yakni seluas 7.242 hektar.

Lebih lanjut, Secara keseluruhan hasil gabah di Pati dalam kurun waktu 3 tahun mengalami kondisi yang cukup dinamis.

Misalnya saja dari tahun 2020 yang menunjukkan sebanyak 593 ribu ton gabah, kemudian pada tahun berikutnya 549 ribu ton. Sedangkan data terakhir tahun 2022 produksi gabah di Pati mencapai 588.697 ton.

Zabidi menambahkan bahwa penyebab utama dari produksi gabah yang lesu dikarenakan jumlah lahan puso yang juga cukup tinggi.

“Kalau dari perkiraan dimungkinkan tahun ini dibawah 2021 lalu, karena puso tahun ini yang juga tinggi itu,” imbuh Zabidi. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati