Masyarakat Pati Sudah Sadar Adanya Perawatan Apar Guna Antisipasi Kebakaran

Pati, Mitrapost.com – Masyarakat wilayah Kabupaten Pati sudah mulai tumbuh kesadaran akan adanya perawatan dan kegunaan Alat Pemadam Api Ringan (Apar).

Pasalnya, Apar sendiri bisa digunakan untuk memadamkan api atau mengendalikan kebakaran kecil. Dan guna untuk mengantisipasi adanya kebakaran kecil.

Keterangan tersebut disampaikan oleh Kepala Seksi (Kasi) Pemadam Kebakaran Kabupaten Pati, Bambang Mujiyono kepada media Mitrapost.com saat ditemui di Pos Damkar Pati belum lama ini.

“Banyak juga yang sudah mulai adanya perawatan untuk Apar, dan sekarang mereka mungkin sudah sadar nggeh apa itu manfaat Apar,” ujar Bambang.

“Dan Apar sendiri selain mengantisipasi adanya kebakaran kecil juga bisa mengendalikan dan memadamkan api,” tambahnya.

Lebih lanjut, ia menilai bahwa usia masa aktif Apar yakni hanya satu tahun. Sehingga masyarakat harus sering mengecek dan melihat kondisi Apar agar tidak kadaluwarsa.

Selain itu juga, menurutnya, masyarakat Pati selalu mengabaikan dan acuh akan hal tanggal kadaluwarsa Apar. Akan tetapi sekarang sudah ada peningkatan dengan isi ulang Apar jika sudah mau kadaluwarsa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati