Israel Digempur Habis Tentara Palestina, Ratusan Orang Tewas

Mitrapost.com – Pasukan militant Palestina, Hamas menggempur Israel hingga menyebabkan ratusan orang tewas. Bahkan 100 lainnya disandera Hamas untuk dibawa ke Gaza.

Diketahui bahwa serangan yang dilakukan di darat, laut, dan udara ini terjadi pada Sabtu (7/10).

Dalam hal ini, Efrain Halevy selaku Mantan kepala Badan Intelijen Israel Mossad mengungkapkan bahwa Israel kecolongan dengan serangan yang dilakukan oleh Hamas.

“Kami tidak mendapat peringatan apa pun, dan sungguh mengejutkan bahwa perang pecah hari ini,” kata Halevy, dikutip dari CNN Indonesia, pdaa Senin (9/10).

Halevy mengungkapkan bahwa jumlah roket yang yang ditembakkan pasukan tersebut dengan skala yang belum perna terjadi pada kurun waktu yang lama.

Baca Juga :   Fadli Zon Dorong Dunia untuk Tidak Lupakan Palestina

Hal tersebut juga kali pertama pasukan Gaza mampu memasuki wilayah Israel dan menguasai desa-desa yang ada di sana.

Diketahui bahwa wilayah Gaza ditutup dan diawasi ketat oleh militer setempat.

Kejadian ini turut mendapatkan tanggapan dari Wakil pejabat intelijen nasional Amerika Serikat untuk Timur Tengah, Jonathan Panikof. Ia mengungkapkan bahwa serangan Hamas ini bentuk dari kegagalan tim intelijen Israel.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati