Respon Bencana Kekeringan di Pati, STAI Turut Sumbangkan Air Bersih

Pati, Mitrapost.com – Merespon bencana kekeringan yang terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Pati, juga menjadi perhatian bagi salah satu Lembaga pendidikan tinggi di Pati yakni Sekolah Tinggi Agama Islam Pati (STAIP).

Dengan mengusung tema gerakan STAI Pati Peduli, diwujudkan dengan memberikan bantuan ribuan liter air bersih di salah satu desa terdampak kekeringan, Desa Gebang Kecamatan Gabus.

Melalui Ketua Gerakan STAI Pati Peduli, Aida Husna mengungkapkan melalui pemberian bantuan diharapkan dapat dijadikan pembelajaran bagi mahasiswa. Yang mana setelah lulus dari Perguruan Tinggi (PT) dapat melakukan pengabdian bagi masyarakat, khususnya di Pati.

“Kegiatan ini, nantinya setelah mahasiswa ini lulus maka dapat mengabdi untuk daerah. Sehingga ke depan dapat memberikan pengabdian secara ikhlas untuk masyarakat,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Aida menuturkan bahwa kegiatan pemberian bantuan air bersih tersebut tidak hanya sekali saja untuk dilakukan. Ia menegaskan bahwa penyaluran bantuan akan dilaksanakan secara bertahap bagi wilayah terdampak dari kemarau panjang kali ini.

Pihaknya menambahkan meskipun bantuan yang diberikan hanya bersifat terbatas, diharapkan dapat sedikit bermanfaat bagi masyarakat yang sedang membutuhkan air bersih.

“Bantuan kami meskipun belum bisa banyak, tapi semoga saja bisa dapat bermanfaat dan berguna bagi masyarakat. Sehingga dapat memenuhi kebutuhan air bersih untuk beberapa hari kedepan,” imbuhnya.

Sementara itu, kegiatan sosial tersebut juga mendapatkan respon yang sangat baik dari warga masyarakat. Melalui salah satu perangkat Desa Gebang, Anas menyampaikan terima kasih atas droping air tersebut.

“Kami mewakil warga mengucapkan terima kasih ya, semoga saja ini dapat bermanfaat bagi warga Desa Gebang dan semoga juga menjadi berkah bagi STAI Pati,” ucapnya. (Asy)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati