RS Al Shifa Terpaksa Pakai Gula dan Cuka Sebagai Pengganti Obat Bius

Mitrapost.com – Rumah Sakit Al Shifa yang berlokasi di Gaza saat ini mengalami krisis obat bius. Padahal rumah sakit itu kini menampung banyak pasien korban serangan Isreal.

Akibatnya, para ahli bedah rumah sakit tersebut pun terpaksa menggunakan gula dan cuka.

“Balutan pada pasien luka bakar untuk pasien trauma berat. Sekarang bagi saya, balutan standarnya menggunakan gula, begitu juga dengan cuka untuk pasiennya,” kata Ahli bedah di Rumah Sakit Al Shifa Gaza Ahmed Mokhallalati dilansir dari CNN Indonesia.

Ia juga mengungkapkan bahwa saat ia hendak melakukan prosedur operasi pada pasien, pengeboman masih terjadi di wilayah sekitar rumah sakit itu. Bahkan satu serangan mengenai satu rumah yang berada tepat di samping rumah sakit.

Baca Juga :   Viral PM Palestina Menangis Ingat Anak yang Terkubur Runtuhan di Gaza

Tak hanya kondisi krisis obat bius, rumah sakit itu juga harus menghadapi kondisi pencahayaan yang minim karena generator yang dipakai lebih kecil.

Sehingga para dokter pun menggunakan HP untuk membantu mereka menambah cahaya saat menangani pasien.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati