Hujan Lebat, Pohon Randu Tumbang Tutup Jalan di Desa Jimbaran Margorejo

Pati, Mitrapost.com – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Pati menyebabkan satu pohon besar tumbang di Jalan Desa Jimbaran, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati.

Pohon berjenis randu yang memiliki panjang sekitar 15 meter dan diameter 80 CM itu jatuh menutupi jalur.

Kapolsek Margorejo, AKP Dwi Kristiawan menyatakan, pohon randu tumbang disebabkan oleh curah hujan yang tinggi dan angin kencang yang melanda wilayah Kecamatan Margorejo pada pagi hari.

Beruntung tak ada korban jiwa maupun bangunan dalam peristiwa itu. Batang pohon hanya mengenai jalur listrik di sekitar tempat kejadian.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,” ucap AKP Dwi Kristiawan kepada awak media, Sabtu (1/2/2025).

Sebagai upaya evakuasi, sejumlah petugas gabungan dari Kepolisian dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati diterjunkan untuk membersihkan jalan.

“Polsek Margorejo segera menanggapi kejadian tersebut dengan mengirimkan tim evakuasi untuk memotong dan memindahkan pohon tumbang. Relawan dari BPBD Kabupaten Pati juga turut membantu dalam proses evakuasi,” jelasnya.

Lebih lanjut, Kapolsek Margorejo mengimbau untuk selalu waspada terhadap kemungkinan kejadian serupa.

“Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap kemungkinan kejadian serupa di masa depan” paparnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati