Jasad Balita Ditemukan di Sekitar Pantai Wilayah Batang

Mitrapost.comJasad balita ditemukan di sekitar Pantai Sigandu, Desa Depok, Kecamatan Kandeman, Kabupaten Batang pada Rabu (30/7/2025).

Orang yang pertama kali menemukan jasad balita tersebut adalah seorang pengunjung yang beraktivitas di pantai. Kondisi balita tengkurap di dekat kafe saat ditemukan pada pagi hari sekitar pukul 06.17 WIB.

“Jenazah ditemukan oleh warga dalam posisi tengkurap. Sudah kami evakuasi ke RSUD Kalisari Batang untuk proses identifikasi dan pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Kapolres Batang, AKBP Edi Rahmat Mulyana dilansir dari Detik.

Saat diperiksa, jasad balita tersebut belum menunjukkan tanda kaku mayat. Sehingga diperkirakan meninggal belum sampai empat jam.

“Ini masih dugaan sementara. Kami masih menunggu hasil visum untuk mengetahui penyebab pasti kematian dan waktu meninggalnya,” ujar Kepala Pos Subsektor Kandeman, Ipda Sri Widadi.

Balita tersebut memakai baju orange dan mengenakan popok. Sedangkan ciri fisiknya, berkulit putih dan memiliki rambut sebahu.

Polisi saat ini masih menyelidiki identitas balita tersebut karena tak ada identitas yang ditemukan menempel di tubuh korban.

“Proses identifikasi masih berlangsung. Kami juga melakukan pengecekan apakah ada laporan kehilangan anak yang sesuai dengan ciri-ciri korban,” ujarnya.

Pihak keluarga yang merasa kehilangan anggota keluarganya diharapkan segera melapor ke polisi.

“Kami mengimbau masyarakat yang memiliki informasi terkait identitas korban agar segera melapor ke kantor polisi terdekat,” jelasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati