Pati, Mitrapost.com – Prakiraan cuaca di Kabupaten Pati pada hari ini Rabu (5/11/2025), hujan ringan hingga sedang diperkirakan bakal melanda.
Dilansir dari laman Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), mayoritas kecamatan di Kabupaten Pati berpotensi mengalami hujan ringan. Meski begitu hujan sedang juga berpotensi terjadi di sejumlah kecamatan.
Wilayah yang berpotensi mengalami hujan ringan diantaranya Sukolilo, Pucakwangi, Jaken, Batangan, Juwana, Jakenan, Pati kota, Gembong, Tlogowungu, Wedarijaksa, Margoyoso, Gunungwungkal, Cluwak, Tayu, Dukuhseti, dan Trangkil.
Sedangkan wilayah di Kabupaten Pati yang berpotensi mengalami hujan sedang diantaranya Kayen, Tambakromo, Winong, Gabus, dan Margorejo.
Sementara itu, suhu di Kabupaten Pati berada di kisaran 24–30 °C dengan kelembapan udara 71–91 persen.
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini cuaca di Jawa Tengah. Dimana pada pukul 13.30 WIB, sejumlah wilayah di Jateng berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada pukul 13.40 WIB.
Wilayah tersebut diantaranya Wonogiri, Cilacap, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Purworejo, Wonosobo, Magelang, Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Karanganyar, Sragen, Grobogan, Blora, Rembang, Semarang, Temanggung, Kendal, Batang, Pemalang, Tegal, Brebes, Surakarta, Semarang, dan Kabupaten Pati di Sukolilo. (*)

Redaksi Mitrapost.com






