Video : Walaupun Ada Pengunjung yang Reaktif Covid-19, Pasar Dawe Belum Pernah Tutup

Kudus, Mitrapost.com Pasar Dawe terpantau belum pernah ditutup selama masa pandemi Covid-19. Padahal H-1 sebelum lebaran telah dilakukan rapid test di Pasar Dawe dan ada pengunjung yang dinyatakan reaktif.

Dalam rapid test tersebut, sebanyak 50 sampel orang yang berasal dari pedagang maupun pengunjung Pasar Dawe telah di rapid test  oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Pati.

Lazim selaku Kepala Pasar Dawe menuturkan setelah diadakannya rapid test pihaknya melakukan langkah berupa menerapkan sejumlah protokol kesehatan. Diantaranya mewajibkan pengunjung maupun pedagang memakai masker, menyediakan tempat cuci tangan, mendirikan Posko Pengawasan, dll.

Untuk tempat cuci tangan Pasar Dawe memiliki delapan titik yang bisa diakses pengunjung dan pedagang.

Baca Juga :   Video : Dua Anggota Polisi Telibat Narkoba, Polda Jateng Janji Tindak Tegas

Selain itu, pihaknya juga mengimbau kepada para pedagang dan pengunjung agar selalu mematuhi protokol kesehatan setiap harinya. Imbauan dilakukan dengan cara menggunakan pengeras suara dan menemui pedagang saat siang hari.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati