‘Nyalon’ Bupati, Harno Sudah Ajukan Surat Pengunduran Diri Anggota DPRD Rembang

Rembang, Mitrapost.com – Harno, secara resmi telah terdaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rembang sebagai bakal calon Bupati Rembang untuk Pilkada Rembang 9 Desember 2020 mendatang. Atas pendaftaran tersebut, ia mengaku telah mengajukan surat pengunduran diri sebagai anggota DPRD Kabupaten Rembang.

“Rencana pengunduran diri sudah, surat pengunduran diri sudah dibuat, sudah saya sampaikan ke DPRD,” terang Harno kepada wartawan, baru-baru ini.

Ia menjelaskan, surat pengunduran diri telah diserahkan. Sehingga saat ini, ia menunggu kapan surat tersebut disetujui dan dikeluarkan oleh DPRD Kabupaten Rembang.

“Nanti DPRD yang akan menyikapi kapan itu disetujui, dan kapan itu dikeluarkan, itu wewenang DPRD. Yang pasti saya sudah  membuat pengunduran diri,” paparnya.

Baca Juga :   Pendataan SDGs Tercepat ke-2 se-Indonesia, Bupati Rembang Diganjar Penghargaan

Harno, merupakan anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rembang periode 2019 – 2024. Ia sendiri telah menjabat sebagai anggota DPRD Rembang sebanyak 3 periode.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati