Peduli Lingkungan, Pengusaha Kain Ini Manfaatkan Warna Alam

Pati, Mitrapost.com – Peduli lingkungan, Sunaryo, Warga Bakaran Kulon Kecamatan Juwana Pati tekuni usaha ecoprint atau kegiatan memproduksi pakaian dengan teknik pewarnaan alami dengan cara menempel bentuk asli tumbuhan khusunya daun dan bunga ke permukaan kain.

Diakui Rio panggilan akrab Sunaryo, hobi ecoprint nya ini adalah salah satu bentuk respons terhadap pencemaran lingkungan yang kerap dilakukan oleh perusahaan fashion dalam menggunakan pewarna kimia.

“Pakaian fashion dan batik kan banyak menggunakan warna sintetis, yang katanya limbahnya banyak menyebabkan pencemaran lingkungan, termasuk pencemaran tanah. Kalau ini (ecoprint) aman karena semuanya dibuat di alam,” terang Rio kepada Mitrapost.com saat di temui beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga :   Motif Unik Kain Ecoprint Dilirik Pecinta Fashion

Sebelum menjadi bidang usaha ia mengatakan, hobi ecoprint yang ia geluti awalnya hanya kegiatan bersama komunitas, namun karena beberapa pihak menyarankan untuk dijadikan lahan usaha, ia pun antusias.

“Awalnya dipakai sendiri. Tapi ada komunitas katanya bisa dijual,” ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati