Ngawi, Mitrapost.com – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi dr Yudono terkonfirmasi positif Covid-19. Kabar tersebut disampaikan oleh Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Ngawi, Budi Sulistyono, Kamis (8/10/2020)
“Diduga tertular dari salah seorang pasien yang ditangani di tempat praktik beliau (Yudono),” ujar Budi Sulistyono, di Ngawi.
dr Yudono yang juga Juru Bicara Satgas Covid-19 Ngawi diketahui positif Covid-19 dari hasil tes usap yang keluar pada Senin (5/10/2020) sore.
Menurut dia, dr Yudono tidak mengetahui jika pasien yang ditanganinya tersebut positif Covid-19.
“Setelah pasien itu dinyatakan positif, Pak Yudono baru melakukan tes cepat mandiri dan hasilnya non reaktif,” katanya.
Baca juga: 14 Anggota Keluarga Positif Covid-19, Satgas Covid-19 Tegal Sebut Klaster Aktif
Namun, Yudono masih kurang yakin hingga sengaja melakukan tes usap di salah satu laboratorium di Mojokerto untuk memastikannya. Hasilnya, Yudono dinyatakan positif.
“Beliau saat ini menjalani isolasi di rumah sakit,” ujar Budi Sulistyono yang juga menjabat Bupati Ngawi.
Dengan adanya kasus ini, pihaknya meminta kantor Dinkes ditutup sementara. Selain itu, pelacakan terhadap kontak erat juga dilakukan dan menjalani tes usap.
Adapun, penutupan sementara kegiatan perkantoran di Dinkes tersebut bertujuan untuk keperluan penelusuran (tracing) maupun sterilisasi semua ruangannya.
“Seluruh pegawai kantor diminta bekerja dari rumah. Paling tidak sampai hasil penelusuran diketahui,” kata Sulistyono. (fp)
Baca juga:
- Antisipasi Penyebaran Covid-19, Pegawai dan Warga Binaan Menjalani Rapid Test
- Pelajaran Sejarah dapat Membangun Karakter dan Moral Bangsa
- Sopir Sakit Kepala Saat Mengemudi, Mobil Tabrak Tembok Pemakaman Hingga Tewas
Artikel ini telah tayang di Koran Jakarta dengan judul ‘Kadis Kesehatan Ngawi Positif Covid-19’.
Redaksi Mitrapost.com