Pati, Mitrapost.com – Ketiga juara dari masing-masing kelas pada ajang Bupati Cup Dalang Anak dan Remaja lakukan gladi resik, hari ini (26/10/2020) mulai pukul 10.00 WIB untuk persiapan lomba dalang tingkat provinsi Jawa Tengah.
Ketiga juara ini diantaranya adalah Gandrung Swara al Ghiftar, siswa SD 4 Kayen sebagai Juara 1 dalang kelas SD, Rama aditya dari Pangguroyom Kecamatan Wedarijaksa sebagai juara 1 kelas dalang remaja, dan Salman Hilal Muharom siswa di SMP 1 Tambakromo sebagai Juara 1 tingkat SMP.
Baca juga: Video : Disdikbud : Pati Bisa Melahirkan Dalang Profesional
Gladi resik dilakukan di aula studio mini SK B Kabupaten Pati dan disiarkan secara online streaming melalui kanal youtube Mitra Budaya Pati.
“Bagi anak-anak yang maju ke tingkat provinsi, dari jam 10.00 WIB sampai sore ada gladi bersih atau latihan maju ke tingkat provinsi. Dari para juri ada beberapa masukan yang harus dibenahi untuk maju di tingkat provinsi,” kata Kabid Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Pati, Paryanto kepada Mitrapost.com, Senin (26/10/2020).
Paryanto mengatakan undian tampil di lomba dalang Jawa Tengah akan diumumkan minggu ini, sedangkan technical meeting-nya akan digelar minggu depan.
Baca juga: Rampung Hari Ini, Juara Bupati Cup Dalang Anak Remaja Bakal Bertanding di Tingkat Provinsi
Yang cukup membanggakan, dari ke 35 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah tak semua mengikuti ajang lomba dalang provinsi lantaran tak semua memiliki bibit dalang muda.
“Jadi kita main langsung ke Semarang, tidak virtual. tidak semua dari kabupaten kota mengeluarkan, karena tidak ada bibitnya, Nanti tidak banyak mungkin hanya 10 kota,” akuinya.
Koordinasi tetap dilakukan antara Disdikbud dan Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Kabupaten Pati agar para juara di Lomba Bupati Cup Lomba Dalang Anak Remaja Pati dapat berjalan mulus di ajang Provinsi Jawa Tengah besok. (*)
Baca juga:
- Nguri-uri Budaya, Noto Dukung Ajang Bupati Cup Dalang Anak dan Remaja
- Kaleman dan Sedekah Bumi, Desa Pakis Gelar Kirab Budaya
- Gentong Miring Gelar Diskusi Budaya di Era New Normal
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram
Redaktur: Atik Zuliati
Wartawan Area Kabupaten Pati