Video : Begini Skema Pelaksanaan Sambut Tahun Baru Di Pati Kota

Pati, Mitrapost.com – Camat Kecamatan Pati, Didik Rusdianto mengatakan menyambut perayaan tahun baru 2021, pihaknya mengintruksikan kepada Kades/ Lurah Se-Kecamatan Pati untuk melaksanakan perayaan tahun baru di wilayahnya masing-masing.

“Insyaallah nanti masing-masing Kades sudah saya perintahkan untuk melaksanakan di wilayah masing-masing,” kata Didik, Kamis (31/12/2020).

Hal ini menindaklanjuti edaran bupati perihal penyambutan tahun baru 2021, yang intinya dalam rangka pencegahan dan penanganan Covid-19 tidak diperkenankan menyelenggarakan kegiatan tahun baru.

Camat Pati menugaskan kepala Desa/Lurah termasuk diantaranya unsur BPD, LMPD/LMPK, RT/RW, tokoh agama, tokoh masyarakat, Babinsa, Babinkamtobmas untuk mengoordinir kegiatan penyambutan tahun baru 2021 di wilayahnya masing-masing.

Kegiatan di kelurahan diupayakan dikemas dengan format doa bersama yang diawali sholat isya berjamaah di masjid masing-masing, sedangkan bagi yang non muslim menyesuaikan.

Baca Juga :   Video : Mitrapost Sepekan - Polisi Pasang Kamera Kopek, Antisipasi Pembentukan Pengurus Kubu Moeldoko, Dll

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati