Jateng Mulai Vaksinasi Covid-19 Tahap Satu di Solo dan Semarang

Semarang, Mitrapost.com Vaksinasi tahap pertama di wilayah Jawa Tengah akan dimulai di tiga kabupaten/kota. Hal ini disampaikan setelah BPOM telah memberikan izin penggunaan darurat vaksin Covid-19 pabrikan Sinovac.

“Kota Semarang, Kota Solo, dan Kabupaten Semarang akan menjadi tiga daerah pertama yang melaksanakan vaksinasi pada 14 Januari 2021,” kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Selasa (21/1/2020).

Dalam kegiatan Sosialisasi Pemberian Vaksin Covid-19 Bagi Tenaga Kesehatan (Nakes) di RSUD Tugurejo, Ganjar memastikan jajaran Dinas Kesehatan Provinsi Jateng telah menyiapkan dengan baik proses vaksinasi Covid-19 dan telah mendaftarkan penerima vaksin hingga tingkat puskesmas.

“Vaksinator sudah siap semua. Jateng termasuk yang sudah mendaftarkan bahkan seluruh puskesmas juga sudah kita daftarkan. Jadi sudah 100 persen dari awal,” ujarnya.

Baca Juga :   Dapat Jatah 7.440 Vial, Kabupaten Blora Vaksinasi Covid-19 Hari Ini

Baca juga: Vaksin Sinovac Halal dan Suci, Penggunaan Masih Tunggu BPOM

Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) telah mengeluarkan izin penggunaan darurat atau Emergency Use Authorization (EUA) terkait dengan vaksin Covid-19.

Pemprov Jateng segera mendistribusikan vaksin ke kabupaten/kota dan memastikan penyuntikan vaksin atau vaksinasi secara bertahap di Jateng mulai 14 Januari 2021.

“Kami sudah siap semuanya, begitu BPOM mengeluarkan izin, maka Dinkes tinggal menyebarkan. Sebenarnya rantai dingin sampai ke tingkat puskesmas di Jateng sudah siap semua,” kata Ganjar.

Baca juga: 31.255 Nakes di Jateng Akan Disuntik Vaksin Corona Tahap Pertama

Ganjar juga memastikan kesiapan RSUD Tugurejo jelang vaksinasi. Selain itu, kedatangannya juga sekaligus untuk cek kesehatan, karena akan menjadi orang pertama penerima vaksin di Jateng.

Baca Juga :   Ojo Ngelanggar Lur! Polda Jateng Sudah Pasang 27 Speedcam ETLE

“RSUD Tugurejo Semarang kita pakai untuk lakukan pengecekan temen-temen yang besok akan melakukan (vaksinasi) pertama, khususnya forkopimda. Tadi pak Wagub juga sudah, pak Kajati besok, pak Pangdam dan pak Kapolda di RS Polri dan TNI masing-masing dan tadi kita juga sampaikan juga sekaligus pada Nakes, untuk menyemangati mereka bahwa kita siap betul dengan vaksinasi,” tegas Ganjar.

Baca juga: Sinovac Tiba di Jateng, Pemkot Semarang Targetkan 1 Juta Warga Divaksin

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur : Ulfa PS