Warga Keluhkan Sejumlah Jalan Rusak, Dewan Dorong Perbaikan

Kerusakan jalan sejauh kisaran 3 kilometer di sisi selatan jalan. Lebih dari 6 titik mengalami kerusakan. Salah satunya di sebelah barat Gapura Lengkong, Pati. Beton retak dan nggrojal itu, sejauh 100 meter. Tampak pengendara menghindari lubang kemarin.

Di samping itu, bahu jalan juga tampak ada kerusakan. Kerusakan berupa aspal yang terkikis. Ditambah dengan batu keikil kecil kecil. Terlebih bila malam hari, permukaan jalan tidak terlihat jelas.

Baca juga: Tanggapi Video Asusila di Gunungrowo, Dewan Pati: Jangan Terulang Lagi

Anggota DPRD Kabupaten Pati, Noto Subiyanto membenarkan adanya beberapa ruas jalan di Pati yang alami kerusakan dan banyak lubang, di antaranya, jalan Kabupaten, Provinsi Maupun Jalan Nasional. Menurutnya hal itu akibat dari hujan deras yang terus menerus mengguyur kawasan Pati dan sekitarnya.

Baca Juga :   Bupati Pati Klarifikasi Foto Tak Bermasker, Dewan: Diharapkan Redam Serbuan Netizen

“Hal itu dikarenakan sering turun hujan yang mengguyur kawasan Pati dan sekitarnya,” ujar Anggota Dewan Fraksi PDI Perjuangan itu kepada Mitrapost.com, Sabtu (23/1/2021).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati