Pasca Gempa Malang, BMKG Petakan Daerah Berpotensi Longsor

Jakarta, Mitrapost.com Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di wilayah Jawa Timur pasca gempa di Malang.

Hal itu disampaikan Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, dalam konferensi pers, Sabtu (10/4/2021). “Dari BMKG Jawa Timur ada peringatan dini cuaca yang dimulai pukul 14.50 diprediksi akan berakhir pukul 17.30. Diprediksi akan mengalami hujan sedang hingga lebat.”

Oleh sebab itu pihaknya mengimbau masyarakat agar waspada dan memperhatikan prediksi yang diberikan.

“Ini mohon diperhatikan ini banyak wilayah yang diprediksi akan hujan sedang hingga lebat Kenapa harus diperhatikan karena baru saja mengalami gempa bumi kekuatannya lebih dari 6,” ujarnya.

Baca Juga :   Prakiraan Cuaca Kabupaten Pati, Kamis 5 Agustus 2021

Dia mengatakan pada saat kondisi habis hujan dan diguyur hujan maka lereng-lereng atau batuan menjadi rapuh. Sehingga, menurutnya, dikhawatirkan dapat memicu longsor dan banjir bandang.

“Lereng-lereng atau batuan itu habis digoyang biasanya menjadi agak Rapuh. Apabila diguyur hujan meskipun hujannya tidak lama tetapi lebat atau sedang, atau juga hujannya tidak lebat tapi lama dikhawatirkan dapat memicu bencana lanjutan yaitu bencana longsor dan banjir bandang,” tuturnya.

Komentar