Ketua Lindu Aji Daftarkan Diri Sebagai Direktur BUMD

Rembang, Mitrapost.com – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Lindu Aji Kabupaten Rembang, Jalaluddin, ikut mendaftarkan diri sebagai calon direktur utama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Rembang Bangkit Sejahtera Jaya (RBSJ).

Jalaluddin mengatakan, ia baru saja mengikuti psikotes di kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang, Selasa (29/6/2021) kemarin. Dalam sesi tersebut, ia mengaku menerima sekitar 400 pertanyaan dalam kurun waktu dari pukul 09.00 WIB-12.30 WIB.

Di hadapan awak media Jalaluddin membeberkan rekam jejaknya terlibat dalam beberapa proyek besar selama ini. Antara lain, pernah bekerja di perusahaan swasta, menjabat kepala bidang operasional pada tahun 2000 – 2013 di PT GSTJ Surabaya, dan pernah juga bekerja di Prancis selama dua tahun.

Baca Juga :   BUMD Masih Butuh Suntikan Modal dari APBD, Begini Penjelasannya

Selain itu, ia mengaku sempat terlibat dalam proyek pembangunan saluran pipa gas di Aceh. Pada saat itu ia menjabat sebagai pengawas penanaman pipa saluran gas.

“Yang pasti jika terpilih nanti akan membawa RBSJ ke arah lebih baik sesuai dengan visi misi perusahaan tersebut,” ucapnya saat ditemui di kompleks Gedung Bupati Kabupaten Rembang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati