Danrem Makutarama Tinjau Lokasi TMMD Reguler 111 Kodim Pati

“Saya ingin melihat progres pelaksanaan TMMD Regular 111 diwilayah kabupaten Pati, karena targetnya tanggal 14 juli 2021 harus sudah selesai, dan ini sudah berjalan selama dua minggu supaya tidak ada keterlambatan pekerjaan,” ujar Kolonel Gatot.

Danrem juga menyampaikan selain kegiatan fisik, kegiatan yang bersifat nonfisik juga tetap berjalan walaupun dalam kondisi pandemi Covid-19 tentunya dengan protokol kesehatan ketat.

“Tadi di Posko sudah menggambarkan pekerjaan selama ini, dan ini saya langsung mengecek di lapangan di rumah warga yang direhab, dengan tersisa waktu dua minggu lagi saya yakin bisa selesai, dan saya juga melihat betonisasi jalan,” sambungnya.

Ia berharap dengan program ini tentunya bisa membantu masyarakat baik betonisasi jalan serta rumah penduduk yang diperbaiki meskipun dengan anggaran yang tidak begitu besar namun bisa menjadikan rumahnya menjadi layak huni.

Baca Juga :   MUI Pati Dukung Kebijakan Pembubaran Tempat Prostitusi Lorong Indah

Danrem juga berpesan dengan kondisi pandemi Covid-19 ini semua pekerjaan harus sesuai dengan protokol kesehatan. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati