Pekalongan Segera Miliki Obyek Wisata Air Terbesar

Nantinya, di dalam kompleks wisata yang berlokasikan di Obyek Pantai Pasir Kencana yang sudah dirombak ini akan dibangun spot selfie, promenade, plaza, amphiteater, panggung budaya, kuliner, suvenir, taman bunga, dan taman bermain. Disamping itu, akan dilengkapi juga dengan jogging track, taman bermain, dan taman bunga, serta akan didirikan beberapa bangunan dengan desain futuristik untuk spot selfie.

Promosi pun sudah gencar dilakukan oleh Pemkot melalui Youtube maupun media sosial, untuk bisa menarik wisatawan.

“Kota Pekalongan tidak terlepas dari batik, termasuk ada menara bermotifkan batik sebagai produk unggulan Kota Pekalongan. Untuk menarik wisatawan, kami sudah promosi dari awal mengenai rencana akan dibangun Wisata Air di Kota Pekalongan, youtube dan media sosial sudah kami mulai giatkan, DED nya sudah dirancang, melalui Badan Promosi Kota Pekalongan dan media sudah diinformasikan. Bahkan kemarin sudah ada beberapa wisatawan yang mampir kesana, mereka mengira sudah jadi pembangunannya, ternyata belum. Jadi, yang terpenting gaung di masyarakat luas ini sudah ada,” pungkasnya. (*)