Bupati Rembang Peringati Hari Antikorupsi Sedunia Bersama Kelompok Tani Desa Panohan

Rembang, Mitrapost.com – Dalam Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia, Bupati Rembang, Abdul Hafidz beserta jajarannya mengunjungi Kelompok Tani di Desa Panohan, Kecamatan Gunem, Kabupaten Rembang, Kamis (9/12/2021).

 Pada momentum itu, Abdul Hafidz sekaligus menyerahkan 250 alat dan mesin pertanian (Alsintan) kepada petani.

Bupati menegaskan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang tidak menarik se-rupiah pun terkait dengan penyerahan Alsintan. Penyerahan diberikan kepada kelompok tani sehingga pemanfaatannya akan dikelola secara swadaya.

“Pemerintah tidak menarik se-rupiah pun dalam bantuan ini. Bantuan ini juga diberikan kepada kelompok (tani), jadi nanti harapannya pemanfaatan bantuan ini ini tidak dikuasai perorangan saja,” ungkapnya.

“Bapak/ibu sekalian, kenapa pembagian alsintan ini kita jatuhkan pada hari ini ? Sengaja memang, hari ini adalah Hari Antikorupsi Sedunia. Sehingga korelasinya ada, jangan sampai ada yang korupsi melalui bantuan ini,” tegas Bupati dalam sambutannya.

Baca Juga :   Genjot Herd Immunity, Rembang Gunakan 4 Jenis Vaksin

Masih berkaitan dengan Hari Antikorupsi Sedunia, Bupati Rembang meminta Kejaksaan Negeri (Kejari) Rembang serta kepolisian untuk memproses dan memberikan sanksi kepada pihak yang berani menyalahgunakan uang negara.

“Saya minta kejaksaan dan kepolisian memberikan sanksi bagi yang berani menyalahgunaan bantuan,” imbuhnya.

Kepada hadirin, Bupati mengingatkan masyarakat untuk memantau para penerima bantuan supaya tidak bermain proyek illegal dengan pihak lain. Karena hal tersebut merupakan benih atau bibit korupsi. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati