Blackberry Berhenti Beroperasi

Mitrapost.com – Eksistensi Blackberry mulai terkubur setelah hadirnya beraneka ragam sistem smartphone buatan Amerika Serikat, Korea Selatan maupun Jepang.

Blackberry yang lebih familiar dikenal dengan sebutan BB sempat mengembangkan ponsel berlayar sentuh bersistem Android, namun peminatnya sepi.

Bulan Agustus 2020, TCL secara resmi berhenti memproduksi BB.

Di Tanah Air, perusahaan BB Merah Putih juga memproduksi Blackberry. Beberapa di antaranya Aurora dan KeyOne pada 2017, nama BB Merah Putih mulai tertelan bumi dan tak mengeluarkan produk baru.

Sementara di India, Optiemus Infracom juga sempat meluncurkan dua gawai dengan merek Blackberry pada 2018. Tetapi penjualannya kurang memuaskan karena mahal harganya.

Kini para penggemar BB masih menunggu kehadiran ponsel 5G bernama Blackberry dari OnwardMobility. Namun hingga kini Januari 2022, BB yang dijanjikan tak kunjung diluncurkan.

Baca Juga :   Fantastis, Segini Harga Jual Dokumen Paspor Michael Jackson

Justru mulai hari ini, Selasa (4/1/2022) semua ponsel BB yang menggunakan sistem operasi BlackBerry 10 atau yang lebih rendah tak lagi bisa dioperasikan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati