Peringati World Blood Donor Day, Balkesmas Pati Gelar Aksi Donor Darah

Pati, Mitrapost.com – Dalam memperingati hari Donor Darah Sedunia atau World Blood Donor Day yang jatuh pada hari ini, Selasa (14/6/2022). Balai Kesehatan Masyarakat (Balkesmas) Kabupaten Pati gelar aksi donor darah.

Dalam aksi tersebut, terlihat antusias masyarakat Kabupaten Pati yang dibuktikan dengan ramainya orang yang berdatangan untuk mendonorkan darahnya di Balkesmas Pati.

Menurut Arry Wahyu Sasotya selaku Kepala Balkesmas Kabupaten Pati mengatakan, jika aksi tersebut adalah kegiatan yang baik sekali, karena dengan aksi tersebut upaya memberikan pasokan stok ketersediaan darah bagi yang membutuhkan akan tercukupi.

” Ya, aksi donor darah dalam memperingati hari donor darah sedunia pada hari ini adalah kegiatan yang sangat baik, karena dengan aksi ini kami bisa menambah ketersediaan darah untuk orang yang membutuhkan akan semakin tercukupi, ” ucap Arry saat ditemui langsung oleh mitrapost.com, Selasa (14/6/2022).

Baca Juga :   Pastikan Stok Darah Aman, PMI Magelang Jemput Bola Pendonor

Ia juga mengungkapkan bahwa, selama masa pandemi Covid-19 selama kurang lebih 3 tahun ini, stok sumber daya darah untuk yang membutuhkan memang menipis.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati