ESI Berharap Tim E-Sport Pati Bisa Berprestasi Dalam Porprov Tahun Ini

Pati, Mitrapost.com – Pagelaran akbar Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XVI Jawa Tengah (Jateng) akan digelar di Kabupaten Pati sebagai tuan rumahnya. E-Sport Indonesia (ESI) Kabupaten Pati, berharap tim E-Sport dari Pati bisa memberikan prestasi di ajang olahraga bergengsi tersebut.

Melalui Ahmada Mangku Negara selaku Ketua ESI Kabupaten Pati, pihaknya mengakui sudah mempersiapkan tim E-Sport untuk mengikuti Porprov XVI Jateng tahun ini.

“Kami sudah mempersiapkan tim-tim E-Sport untuk mengikuti Porprov XVI Jateng tahun ini. Kami berharap para atlet bisa berprestasi di ajang tersebut,” ucap Ahmada saat dihubungi Mitrapost.com, Rabu (15/6/2022).

Disisi lain, Ahmada mengungkapkan bahwa para atlet E-Sport yang berprestasi, menjadi kebanggaan tersendiri bagi dirinya dan bahkan juga bagi Kabupaten Pati.

Baca Juga :   Blora Bersiap Jadi Tuan Rumah Porprov 2022

“Para atlet E-Sport yang berprestasi adalah kebanggaan bagi saya pribadi selaku Ketua ESI Kabupaten Pati, bahkan mungkin juga untuk semua masyarakat kabupaten Pati,” ungkapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati