Diajukan Dinarpus Akreditasi Nasional, 4 Perpustakaan Sekolah di Pati Torehkan Hasil Memuaskan

Dengan adanya keempat sekolah yang sudah terakreditasi nasional tersebut juga akan dijadikan contoh bagi sekolah lain di Wilayah Kabupaten Pati.

“Tentunya sebagai upaya untuk meningkatkan dalam dunia literasi maka akreditasi ini sangat perlu untuk kami lakukan, dan juga sebagai percontohan untuk sekolah lain,” terangnya.

Selain itu, pihaknya juga mengatakan bahwa kedepannya akan berupaya mendorong perpustakaan sekolah lain untuk siap dalam melakukan akreditasi.

Sehingga semakin berkualitasnya perpustakaan bagi siswa-siswa dan seluruh warga sekolah di Kabupaten Pati.

” Kemungkinan nanti November juga akan dilakukan, tapi jika kesiapan sudah matang. Jika belum maka kita akan tetap dorong mungkin tahun berikutnya, mengingat persiapan untuk melakukan akreditasi juga banyak komponen yang perlu disiapkan,” pungkas Sugiri. (*)