29 Juni: Hari Keluarga Nasional, Diprakarsai di Era Soeharto

Mitrapost.com – Setiap tanggal 29 Juni diperingati sebagai Hari Keluarga Nasional (Harganas).

Peringatan tersebut bermula dari gagasan mengadopsi nilai-nilai perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia usai Pemerintah Kolonial Belanda menyerahkan kedaulatan bangsa Indonesia seutuhnya. Peristiwa itu terjadi satu minggu setelah pejuang kembali pulang ke keluarga masing-masing, tepatnya pada 29 Juni 1949.

Pada saat yang sama, Gerakan Keluarga Berencana (KB) Nasional pun dimulai. Kesadaran membangun keluarga difokuskan pada hal kecil, yakni bahagia dan sejahtera. Oleh sebab itu, untuk menuju keluarga bahagia sejahtera dibutuhkan KB.

“Perjuangan membangun bangsa Indonesia dan membangun keluarga adalah satu nafas kehidupan. Membangun keluarga berarti juga membangun bangsa,” papar Direktur Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Eka Sulistia Ediningsih di sela persiapan Harganas di Medan, Minggu (11/6/2022) dikutip dari laman resmi BKKBN.