Luncurkan Layanan Elektronik, Upaya BBPOM Tekan Peredaran Kosmetik Berbahaya

Semarang, Mitrapost.com – Sebagai upaya untuk menekan laju peredaran kosmetik berbahaya, Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Semarang meluncurkan layanan elektronik yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.

Tidak hanya meluncurkan sejumlah aplikasi layanan masyarakat, BBPOM juga menggelar pemilihan duta kosmetik aman 2022.

Selain meningkatkan layanan dan edukasi, ajang ini digelar untuk menekan peredaran kosmetik ilegal berbahaya di tengah masyarakat.

Berdasarkan keterangan dari Kepala BBPOM di Semarang Sandra Maria P Linthin, aplikasi yang diluncurkan ini bertujuan untuk memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat.

Adapun sejumlah aplikasi yang diluncurkan diantaranya adalah Melon Manis (Melalui Online Memberikan Informasi), SOS (Sinau Online Sareng), Layanan Cekatan (Layanan Pengecekan Laboratorium untuk Masyarakat dan Sekolahan), Lakone Sekti (Layanan Konsultasi Efektif dalam rangka Sertifikasi dan Regestrasi Obat dan Makanan), serta Klik Patas (Progres Sampel Sampai Tuntas).