Dinperinaker Pekalongan Anggarkan Rp1,7 Miliar Untuk Pelatihan Kerja

Pekalongan, Mitrapost.com – Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kota Pekalongan menganggarkan sebanyak Rp1,7 miliar untuk pelatihan kerja.

Anggaran yang disiapkan oleh Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kota Pekalongan tahun 2022 ini, bersumber dari Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dan dana cukai.

Adapun total anggaran yang digelontorkan adalah sebanyak Rp1.778.000.000.

Berdasarkan keterangan dari Kepala UPTD BLK Kota Pekalongan, Sunarto Hadi mengatakan bahwa anggaran tersebut digunakan untuk pelatihan di BLK sebanyak 2 angkatan yang masing-masing 13 paket, pelatihan di LPK komunitas sebanyak 10 paket, pelatihan wirausaha di 27 kelurahan, dan pelatihan bagi para pencari kerja di 10 lokasi.

Baca Juga :   PPKM, Harga Kepokmas Stabil

“Berbagai pelatihan digelar untuk menunjang skill masyarakat Kota Pekalongan,” terang Sunarto saat dikonfirmasi melalui telepon, Rabu (13/7/2022).

Sunarto juga menjelaskan bahwa penetapan paket atau jenis pelatihan yang diusulkan adalah berdasarkan pada sisi kebutuhan di masyarakat, berdasarkan kebutuhan dunia usaha, serta SDM yang dimiliki.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati