Rembang Bakal Reaktivasi Jalur Kereta Api

“Lewatnya tidak belok ke selatan sampai Bojonegoro, tapi lewatnya Pantura Bonang itu, terus sampai Tuban. Jadi lewat Pantura,” ungkapnya.

Meski demikian, rencana pengaktifan jalur kereta api Semarang – Rembang – Tuban, tidak masuk dalam 9 jalur kereta api yang menjadi program prioritas Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan tahun 2022 ini.

Hal ini dikarenakan, agenda reaktivasi rel kereta api ini masih tahap mematangkan desain dan analisa mengenai dampak lingkungan (Amdal).

“Pembangunan kembali infrastruktur jalur perlintasan kereta api belum bisa tahun ini. Paling cepat, diperkirakan baru mulai pembangunan tahun 2024 mendatang,” terangnya. (*)