DPR Imbau Kemendikbud Buat Satgas Kampus Melawan Narkoba

“Satgas ini harus mendorong memastikan kampus bebas dari zona tidak hanya peredaran ya, faktanya sudah tidak lagi peredaran. Bahkan menjadikan kampus sebagai tempat penimbunan. Itu kan levelnya sudah di atas peredaran, ini malah dijadikan sebagai tempat untuk menimbun,” imbuh dia.

Huda pun menyebut kenaikan peredaran narkoba di lingkungan pendidikan semakin naik setiap tahunnya. Hal tersebut tentu menjadi kekhawatiran bersama. Sekolah yang seharusnya tempat pendidikan, malah dijadikan tempat untuk merusak generasi bangsa.

“Kita minta Kemendikbud untuk mengambil langkah cepat membikin satgas khusus menyangkut soal ini dan menyatakan perang terhadap peredaran narkoba ini. (Tahun) 2019 itu 1,10% naik menjadi 1,35% 2021. Jadi angkanya naiknya 0,15%, itu mengkhawatirkan,” ujarnya.