Dibandingkan Tahun 2023, Curah Hujan di Wilayah Pati Masih Terbilang Landai

Pati, Mitrapost.com – Bulan Februari sebagian wilayah di daerah Grobogan dan Demak masih tergenang banjir, dikarenakan curah hujan tinggi dan adanya tanggul jebol. Tetapi, beda di daerah Pati. Untuk saat ini di wilayah Pati curah hujan masih terbilang landai dibandingkan dengan tahun 2023.

Martinus Budi Prasetya, kepala BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Pati mengatakan hujan di wilayah Pati masih terbilang landai tetapi desa-desa yang sering terkena banjir harus tetap waspada.

“Kalau kita membandingkan curah hujan di wilayah Kabupaten Pati, di waktu yang sama dengan tahun dua ribu dua puluh tiga kemarin memang curah hujan kita ini agak kurang,” paparnya

Baca Juga :   Curah Hujan Tahun Ini Berpotensi Lebih Tinggi Dibandingkan Tahun 2021, Ini Sebabnya

“Sedangkan kalau curah hujan sendiri masih lebih deras, lebih lebat tahun kemarin,” tambahnya.

Untuk saat ini, wilayah di Kabupaten Pati masih nampak aman. Sejauh ini, banjir di wilayah Pati untuk tahun 2024 kemarin, berada di daerah Dukuhseti yang diakibatkan buruknya drainase dan adanya tanaman semusim yang tidak bisa menopang air hujan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati