Selaraskan Prioritas Pembangunan, Pemkab Pati Gelar Musrenbang RKPD 2025 dan RPJPD Tahun 2025-2045

Pati, Mitrapost.com – Guna menyelaraskan prioritas pembangunan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Daerah (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025 dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Tahun 2025-2045.

Acara tersebut dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro bertempat di Pendopo Kabupaten Pati, Kamis (18/4/2024).

Kegitan ini juga dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Anggota DPR RI dari Kabupaten Pati, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah, Ketua DPRD Kabupaten Pati, Kepala Bappeda Kabupaten Pati, Forkompimda Kabupaten Pati, Sekretaris Daerah Kabupaten Pati, dan para Camat se-Kabupaten Pati.

Musrenbang ini merupakan bagian dari pendekatan bottom-up dan partisipatif untuk membahas dan mendiskusikan dua rancangan dokumen penting, yaitu RPJPD Tahun 2025-2045 dan RKPD Tahun 2025.

Dalam sambutannya, Henggar menyampaikan bahwa sebagai bagian dari kawasan strategis Agrikultur Jragung-Tuntang-Serang-Lusi-Juwana (Jratunseluna), Kabupaten Pati memiliki peran penting sebagai penumpu ketahanan pangan dan rantai industri nasional.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati