Anggota Dewan Pati Dorong Pengembangan 4 Sektor Industri yang Jadi Potensi Lokal

Pati, Mitrapost.com – Kabupaten Pati menjadi salah satu wilayah yang dianugerahi dengan sumber alam melimpah, khususnya di bidang peternakan, pertanian, perkebunan, dan perikanan. Pati dikenal sebagai daerah penghasil kacang, tebu untuk gula, manggis, kopi, hingga beragam jenis ikan dan produk laut lainnya.

Oleh sebab itu, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati M Nur Sukarno mengimbau agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) bersama masyarakat bisa terus menggali potensi lokal yang masih bisa dikembangkan. Apalagi, sektor-sektor yang berkembang tersebut merupakan penghasil komoditas untuk kebutuhan pokok masyarakat Indonesia.

“Pertanian, perikanan, pertenakan, perkebunan, sesuai tag line Kabupaten Pati Bumi Mina Tani, hasil komoditas 4 sektor tersebut termasuk kebutuhan pokok masyarakat Indonesia,” terangnya.

Baca Juga :   Dewan Inginkan Ada Sosialisasi Tentang Bahan Masker yang Efektif Cegah Covid-19

Lebih lanjut, pihaknya mengatakan bahwa seiring meningkatnya kebutuhan pangan di masyarakat, diharapkan bahwa permintaan akan keempat jenis komoditas tersebut juga akan mengalami kenaikan. Dengan demikian, pelaku usaha di Pati bisa memanfaatkan peluang ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati