Akibat Kapal KM Umsini Terbakar, Pemerintah Diminta Lakukan Peremajaan

Mitrapost.com – Akibat kapal KM Umsini terbakar, pemerintah pun diminta untuk melakukan peremajaan kapal.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua Pemberdayaan dan Pengembangan Wilayah Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) Pusat Djoko Setijowarno.

Ia mengatakan bahwa kapal tersebut banyak bermanfaat bagi orang yang ada di Indonesia Timur. Sehingga pemerintah diharapkan bisa memperhatikan hal ini.

Tak hanya itu, masyarakat yang ada di pulau kecil juga selama ini sangat terbantu dengan adanya kapal tersebut.

“Ya, mungkin segera beli sajalah, kalau bisa ditambah ya. Karena, ini untuk mengangkut banyak, untuk mengangkut orang-orang dari Indonesia, terutama yang banyak menggunakan dari Indonesia Timur,” ujarnya dilansir dari CNN Indonesia.

Baca Juga :   Viral, TV di KM Bahari V Tampilkan Video Porno

Sementara itu, kondisi kapal yang terbakar tersebut sudah tua yaitu berusia 39 tahun. Oleh karena itu, pihaknya menilai tak ada salahnya untuk membeli kapal baru.

Terlebih menurutnya tahun ini Pelni menerima penyertaan modal negara (PMN) untuk keperluan pembelian kapal-kapal baru.

“Saya kira tidak ada salahnya kalau itu diberikan PMN untuk membeli kapal-kapal baru,” jelasnya.

Sebagai informasi, sebelumnya kapal KM Umsini terbakar pada Minggu (9/6/2024). Peristiwa itu terjadi saat kapal tengah bersandar di Pelabuhan Makassar.

Awalnya kapal berangkat dari Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) kemudian berlayar dengan rute Flores, Lewoleba, Larangtuka Maumere, Baubau, Makassar, Surabaya, dan Jakarta.

Kapal saat itu mengangkut sebanyak 1.677 penumpang. General Manager Pelindo Regional 4 Makassar Iwan Sjarifuddin memastikan jika tidak ada aktivitas pelabuhan yang terganggu akibat peristiwa tersebut.

Baca Juga :   VIDEO : Kebakaran Kapal di Juwana, Rp1 Miliar Hangus

“Saat ini info dari Pelni, ada penumpang kurang lebih 400 orang yang akan menuju Surabaya dan sisanya sekitar 1.000 orang masih menunggu karena mereka akan lanjut ke Jakarta dan ke Kijang,” terangnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati