Mitrapost.com – Iqbal Fauzi seorang alumni mahasiswa Institut Teknologi Bandung yang juga penerima Beasiswa Sobat Bumi Angkatan ke delapan berhasil menjadi Perwira PT Pertamina Hulu Energi melalui program Bimbingan Profesi Sarjana Subholding Upstream (BPS SHU) tahun 2024.
Beasiswa Sobat Bumi merupakan program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) Pertamina di bidang pendidikan dengan fasilitas bantuan biaya pendidikan, bantuan biaya hidup, hingga jejaring mahasiswa dan alumni penerima beasiswa seluruh Indonesia.
Beasiswa ini memiliki aksi pelestarian lingkungan (Aksi Sobat Bumi) dan energi terbarukan untuk ekonomi masyarakat desa (Desa Energi Berdikari Sobat Bumi). Hal ini Iqbal peroleh ketika menjadi SoBI ketika melakukan aksi di tengah keterbatasan mobilitas akibat pandemi, Dimana dirinya harus mengelola webinar, menyusun konten kampanye lingkungan dan melakukan aksi sosial dengan konsep drive-thru.
Dilansir dari cnnindonesia.com, Vice President CSR & SMEPP Management Pertamina, Rudi Ariffianto, mengatakan, bahwa selain memberi bantuan finansial, Beasiswa Sobat Bumi juga menerapkan rangkaian capacity building guna mendorong praktik berkelanjutan terhadap masyarakat.
Rudi juga menambahkan bahwa Beasiswa Sobat Bumi dijadikan sebagai ruang belajar dan pengembangan terkait kontribusi nyata untuk masyarakat yang sejalan dengan arah kebijakan Asta Cita pemerintah, SDGs dan Diktisaintek Berdampak dri Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi.
Melalui Asta Cita, Beasiswa Sobat Bumi berpartisipasi terkait pembangunan sumber daya manusia dan pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB), di antaranya TPB 4 (Pendidikan Berkualitas), TPB 7 (Energi Bersih) dan TPB 13 (Penanganan Perubahan Iklim).
Hingga 2024, penerima Beasiswa Sobat Bumi mencapai 5.316 orang yang telah bermitra dengan 42 perguruan tinggi dari Sumatera hingga Papua. (*)

Redaksi Mitrapost.com