Telkom Salurkan Layanan Backup Satelit untuk Pulihkan Komunikasi Lokasi Bencana Sumatera

Mitrapost.com – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) memberi dukungan bagi sejumlah daerah terdampak bencana alam tanah longsor dan banjir bandang yang ada di Sumatera Utara, Sumatera Barat dan Aceh.

Di tengah kondisi infrastruktur darat yang belum sepenuhnya pulih, dukungan yang berupa ketersediaan konektivitas ini dilakukan oleh Telkom guna memastikan kebutuhan komunikasi masyarakat agar bisa tetap terpenuhi.

Melansir dari CNN Indonesia, Telkom melalui PT Telkom Satelit Indonesia (Telkomsat) menyalurkan layanan satelit Mangostar untuk enam posko bencana yang tersebar di Sumatra Utara, Sumatra Barat, dan Aceh sebagai penguatan layanan darurat.

Layanan ini diharapkan dapat mendukung aktivitas komunikasi bagi para petugas, relawan, dan warga yang sedang berada dalam pengungsian posko bencana. Langkah ini memperkuat penggunaan backup satelit dan IP radio yang telah diaktifkan di sejumlah titik sebelumnya.

Dalam hal ini, Executive Vice President (EVP) Telkom Regional 1 (Sumatera), Dwi Pratomo Juniarto, menyebut bahwa tambahan dukungan ini dijadikan sebagai komponen penting dalam percepatan pemulihan layanan.

“Situasi di lapangan masih cukup menantang bagi tim teknis TelkomGroup untuk melakukan pemulihan. Untuk itu, layanan satelit menjadi backup yang bisa diandalkan agar masyarakat tetap memiliki akses komunikasi,” jelas Dwi dalam keterangannya dikutip Rabu (03/12/2025).

Kemudian sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak, TelkomGroup juga telah menyalurkan bantuan sosial berupa sembako di sejumlah titik posko maupun akses WiFi gratis di tujuh kantor Witel maupun STO.

Tujuh kantor tersebut, di antaranya kantor Witel Sumut dan lokasi posko, kantor Witel Banda Aceh, kantor STO Sigili, kantor Witel Sibolga, kantor Witel Sumbar, serta kantor STO Talu. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati