Dewan Pati Minta Pemkab Pantau Jual Beli Hewan Kurban Lebih Intensif

Pati, Mitrapost.com  Menjelang perayaan Idul Adha Komisi B DPRD Kabupaten Pati meminta Pemkab Pati untuk lebih memperketat pengawasan dan pengecekan hewan kurban secara intensif.

Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Pati, Sutarto Onthersa mengatakan pengawasan dan pengecekan hewan kurban di lapangan telah dikoordinasi dengan Dinas Pertanian dan Peternakan untuk memastikan hewan kurban yang di sembelih aman di konsumsi.

“Kita sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk melakukan pengawasan dan pengecekan hewan kurban,” ungkapnya pada Sabtu (25/7/2020).

Baca juga: Penjualan Hewan Kurban Disarankan Melalui Online

Selain itu, Dewan Pati juga akan ikut turun lapangan karena menurutnya masih banyak ditemukan para penjual dan pembeli hewan kurban yang belum menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga :   Antisipasi Penyebaran Covid-19, Pegawai dan Warga Binaan Menjalani Rapid Test

“Terkait hal itu, kami telah merencanakan untuk pemilihan dan jual beli hewan kurban dapat dilakukan secara online sebagai bentuk upaya pencegahan dan pemutusan mata rantai penyebaran covid-19,” pungkasnya. (Adv/AR/UP/SHT).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati