Belum Ada Keputusan, Ratusan TKI Pati Tunda Keberangkatan

Pati, Mitrapost.com – Ratusan calon tenaga migran Indonesia atau tenaga kerja Indonesia (TKI) tertunda pemberangkatannya karena pandemi Coronavirus Disease (Covid-19).

Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) Kabupaten Pati, Tri Hariyama, mengungkapkan ada sekitar 340 calon TKI yang tertunda pemberangkatannya dikarenakan belum dibukanya akses keluar masuk negara tujuan.

“Total tenaga migran yang menunggu berangkat sekitar 340 orang. Sementara ini karena ditutup jadi ya macet di sini,” ujar Tri Hariyama saat ditemui Mitrapost.com di kantornya, pekan lalu.

Tri mengungkapkan data tersebut berasal dari laporan Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI).

“Data tunggu ada di P3MI. Dan yang sudah dilaporkan CPMI (calon TKI) yang tertunda berangkat ada 30. Ini yang sudah ada izin tinggal dan paspor, dan yang sudah siap PAP (Pembekalan Akhir Pemberangkatan) ada 22,  sedangkan yang masih dalam proses pembuatan dokumen ada 288 orang,” tutur Tri.