Tertular dari Staf Pribadi, Bupati Purbalingga Positif Covid-19

Purbalingga, Mitrapost.com Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi terkonfirmasi positif Covid-19. Komplek Rumah Dinas Bupati Purbalingga pun disemprot disinfektan oleh petugas RSUD Panti Nugroho, Senin (14/12/2020).

Mengonfirmasi kabar tersebut, Direktur RSUD Panti Nugroho Jusi Febrianto mengatakan penyemprotan disinfektan di lingkungan rumah dinas tersebut untuk mengantisipasi keberadaan jejak virus yang mungkin tertinggal saat bupati beraktifitas.

Selain itu, pihaknya juga mengambil sampel cairan pernapasan dan darah sejumlah pejabat kepala Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diduga kontak erat dengan bupati.

“Kami lakukan pemeriksaan teman-teman ASN kemudian kita ambil sampel darahnya, sambil kita disinfeksi ruangan-ruangan juga,” katanya saat ditemui, Senin (14/12/2020).

Sebelumnya, Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi melalui siaran video instagram pribadinya @dyahhayuningpratiwi menyampaikan dirinya terkonfirmasi positif covid-19. Ia juga menyebut dirinya tertular dari salah satu staf pribadinya. (fp)