Dilaporkan Timbulkan Kerumunan, Lomba Kicau Burung Dibubarkan

Majalengka, Mitrapost.comTim kepolisian sektor Jatiwangi membubarkan perlombaan kicau burung di Desa Burujul Wetan, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka. Hal itu karena menimbulkan kerumunan.

Kapolsek Jatiwangi Kompol Asep S Fiqih mengatakan pembubaran perlombaan kicau burung itu berawal dari adanya informasi masyarakat yang melihat terjadinya kerumunan di lokasi.

“Awalnya ada informasi masyarakat bahwa di lokasi terjadi kerumunan akibat lomba kicau burung. Setelah menerima informasi itu petugas langsung turun ke lokasi,” kata Asep, Kamis (14/1/2021).

Baca juga:Ganjar Tegaskan Tak Beri Izin Acara Potensi Kerumunan di Jateng

Petugas langsung menghentikan kegiatan lomba kicau burung dan meminta semua peserta untuk membubarkan diri. Tak hanya itu aparat juga membongkar arena yang dijadikan tempat perlombaan.

Baca Juga :   Ada Kerumunan di Sejumlah Titik, Dewan Pati Akan Evaluasi Pilkades 2021

“Kita bubarkan karena terjadi kerumunan masyarakat dan melakukan pembongkaran lokasi arena lomba kicau burung agar kejadian ini tidak terjadi lagi,” ungkapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati