Banjir di Stasiun Tawang Surut, PT KAI Siapkan Perjalanan Kereta

Semarang, Mitrapost.com Kondisi banjir yang menggenangi Stasiun Tawang Kota Semarang pada Sabtu (6/2/2021) kini terpantau sudah surut pada Selasa (9/2/2021).

Hal tersebut disampaikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat meninjau kondisi Stasiun Tawang bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

“Ini sudah bagus, sudah dibersihkan, kursinya sudah ditata. Di bagian depan juga sudah bersih padahal kemarin cukup tinggi,” jelas Ganjar di Stasiun Tawang pada Selasa (9/2/2021).

Sebelumnya, air banjir sampai menutupi lintasan kereta api. Namun dalam peninjauan kali ini keadaan peron dan lainnya sudah lebih baik.

“Nah dari PT KAI (Kereta Api Indonesia) sedang menyiapkan untuk pembersihan dan pembenahan lintasannya. Terus kemudian ada Lok (Lokomotif) CC 300 yang nanti bisa digunakan kalau memang belum surut,” kata Ganjar.

Baca Juga :   Modus Kas Kelurahan, ASN di Muktiharjo Kidul Ambil Pungli Lagi

Baca juga: Menhub Rencanakan Q100 Atasi Banjir di Semarang

Sementara itu, Kepala Stasiun Tawang Ganjar Mairizal menjelaskan, skenario hari ini adalah memulai perjalanan kereta api jika petak lintasan rel di Alastua sudah surut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati