Dorong Pertanian Organik, Dewan Pati Beri Fasilitasi Melalui Komunitas 3GO

Pati, Mitrapost.com Anggota Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, M. Nur Sukarno mengajak para petani agar membudidayakan tanaman pangan dengan cara organik.

Budidaya tanaman pangan secara organik ini didukung dengan keberadaan komunitas Ga Ge Go Organik (3GO) yang menjadi wadah dalam membagi kiat menanam secara organik.

Ia mengatakan 3GO di Kabupaten Pati menjadi wadah yang mampu mengembalikan pola budidaya pertanian secara ramah lingkungan. Selain itu, komunitas ini berupaya mewujudkan kesejahteraan petani maupun masyarakat melalui pengolahan pangan.

“Komunitas ini mendukung adanya cara budidaya sektor tanaman pangan dengan beralih ke sistem organik bukan lagi sintetis,” ujar Sukarno, Kamis (25/3/2021).

Baca juga: Pemerintah Perlu Perhatikan Harga Jual Produk Pertanian Organik

Melalui 3GO para petani diajak agar meminimalisir penggunaan bahan tambahan pangan kimia sintetis. Mengembalikan kandungan organik dalam budidaya pertanian sejak masa tanam sampai dengan olahan pangan hasil produksi pertanian.

“Saya berharap kelompok tani terus belajar ke kelompok yang sudah membudidayakan organik sehingga cepat menyebar dan mempraktikannya,” imbuhnya.

Politisi dari Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) itu merasa prihatin dari penggunaan bahan kimia sintetis yang berlebihan di pertanian. Bahkan penggunaannya berdampak pada olahan pangan yang membuat manfaat tanamannya kurang bagus untuk kesehatan masyarakat.

Komunitas 3GO merupakan komunitas non-profit yang sudah ada sejak 2015. Kini 3GO beroperasi di Pati, Gembong, Tlogowungi, Gabus, dan Kayen.

Saat ini 3GO tengah bergerak dalam merintis pemasaran produk pertanian organik melalui pembentukan koperasi.

Baca juga: Petani Pati Enggan Tanam Padi Organik, Kampanye Pangan Sehat Perlu Digalakkan

Budidaya tanaman organik berorientasi terhadap pemanfaatan bahan-bahan alami untuk pupuk. Selain itu budidaya pertanian organic juga bertumpu pada peningkatan produksi, pendapatan serta berwawasan lingkungan yang berkelanjutan.

Tujuannya menyediakan produk-produk pertanian, terutama bahan pangan, yang aman bagi kesehatan produsen dan konsumen serta tidak merusak lingkungan.

Selain itu sistem pertanian juga berfungsi sebagai pembenah tanah dan suplemen pada pupuk. (*)

Baca juga: Ganjar Ajak Petani Padi Manfaatkan Pupuk Organik untuk Hasil Panen Lebih Baik

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur: Ulfa PS

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati