Video : PPKM Diperpanjang hingga Tanggal 9 Agustus, Pati Masuk Level 3

Pati, Mitrapost.com – Kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) diperpanjang satu pekan atau hingga 9 Agustus 2021. Dalam PPKM perpanjangan ini, Kabupaten Pati masuk level 3.

Hal ini diungkapkan oleh Bupati Pati Haryanto dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Penerapan PPKM Level 4 di Kabupaten Pati yang diselenggarakan di Pendopo Kabupaten Pati, Senin (2/7/2021) siang.

Haryanto menyebut tidak ada perbedaan yang jauh antara level 3 dan level 4 dalam penerapan dan kebijakan. Namun, ia tidak menjelaskan secara rinci bagaimana penerapan PPKM level 3 nanti.

Saat ini Bupati sedang menyiapkan Intruksi Bupati tentang pemberlakuan PPKM level 3 di Kabupaten Pati.

“PPKM diperpanjang hingga tanggal 9 Agustus. Pati masuk level 3 hampir sama dengan level 4. Saat ini masih dibuat Intruksi Bupati-nya,” ujar Bupati Pati Haryanto.

Turunnya level penyebaran Covid-19 ini lantaran adanya penurunan kasus Covid-19 di Kabupaten Pati. Selain itu, presentase angka kematian juga mengalami penurunan.  “Kematian menurun dan yang konfirmasi juga menurun,” ungkap Haryanto.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pati, ada 74 pasien Covid-19 yang dirawat di sepuluh rumah sakit di Kabupaten Pati hingga 2 Agustus 2021 kemarin. Dengan rincian 62 pasien asal Kabupaten Pati dan 12 pasien berasal dari luar Kabupaten Pati.

Sedangkan hari ini, ada 90 pasien Covid-19 di Kabupaten Pati. Sementara angka kematian berjumlah 904 orang. Mereka tersebar di semua kecamatan di Kabupaten Pati.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati