Ayah Taqi Malik Menyerang Balik atas Kasus Penyimpangan Seksual

Mitrapost.com– Ayah Taqi Malik balik menyerang mantan istri, hal ini buntut dari kasus dugaan penyimpangan seksual oleh Ayah Taqi Malik kepada mantan istri, Marlina Octoria.

Ayah Taqi Malik dilaporkan oleh Marlina Octoria atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga, dalam  hal ini adalah penyimpangan seksual yang dilakukan. Tak terima, Ayah Taqi Malik melaporkan balik Marlina ke Polda Metro Jaya.

Mansyardin Malik melaporkan Marlina Octoria atas dugaan fitnah dan pencemaran nama baik pada Rabu (22/9) ke Polda Metro Jaya.

“Kita laporkan Marlina terkait penyebaran fitnah dan pencemaran nama baik,” kata M Fayadh selaku kuasa hukum Mansyardin Malik.

Pihak Mansyardin Malik menyerahkan bukti-bukti yang membuktikan dugaan masalah rumah tangga yang dialami itu tidak benar di Polda Metro Jaya.

Ia merasa difitnah atas berita yang beredar mengenai tudingan dirinya melakukan hubungan seks melalui anal.

“Ya tentu lah kita sebagai manusia biasa ya, kita merasa ya difitnah merasa dicemarkan nama baik kita,” kata Mansyardin.

Menurutnya masalah rumah tangga tidak perlu dipublish ke publik.

“Saya seperti apa yang dikatakan lawyer itu benar, kemudian dari awal memang tidak ingin (buat laporan). Tapi, karena saya lihat ini sudah betul-betul ini ya di luar kewajaran dan di luar kepantasan, jadi kita orang timur ya, masalah rumah tangga ini diumbar di muka umum tentu kita mengambil langkah-langkah,” katanya.

Mansyardin mengatakan siap melakukan proses hukum yang ditetapkan tekait lapran dari sang mantan istri.

“Kami jalani saja. Nanti akan diuji hukum bicara fakta bukan katanya hukum kan kepastian berdasarkan alat bukti,” kata Mansyardin Malik kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (22/9).

Sama halnya dengan Mansyardin Malik, kuasa hukum M Fayyadh mempersilakan Marlina membuktikan tuduhan mengenai KDRT dan penyimpangan seksual.

“Silakan saya itu kan hak dia anggap klien kami KDRT dan penyimpangan seksual, silakan saja,” kata M Fayyadh.

Ayah Taqi Malik juga melaporkan adik dari Marilina Octoria yaitu Yohanos Steven menyangkut dugaan fitnah dan pencemaran nama baik.

”Pelaporan kami ini adalah yang kedua. Jadi klien kami sudah pernah melaporkan ke Bareskrim, tapi bukan Marlina yang dilaporkan, melainkan adik Marlina. Sudah dilaporkan dan sudah terbit dari Bareskrim tanggal 14 September,” kata Fayyadh di Polda Metro Jaya.

Hal ini diawali saat adik Marlina Octoria menjadi narasumber salah satu talk show. Ia menyebut Mansyardin Malik tidak memiliki otak.

“Adiknya di salah satu akun YouTube infotainment bahwa (menyebut) klien saya ini tidak ada otaknya. Karena diduga melakukan yang disampaikan sama kakaknya itu Marlina bahwa melakukan seks menyimpang,” kata Fayyadh. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati