Berulah Lagi, Bareskrim Polri Pindahkan Napoleon Bonaparte ke LP Cipinang

Jakarta, Mitrapost.com – Irjen Napoleon Bonaparte kembali berbuat ulah di Rutan Bareskrim Polri, Jakarta Selatan. Selain menganiaya Muhammad Kece, kini jenderal bintang dua itu mengintimidasi tersangka kasus suap penghapusan red notice Djoko Tjandra, Tommy Sumardi.

Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto menyampaikan, pihaknya telah berencana untuk memindahkan Napoleon dari Rutan Bareskrim Polri. Penyidik Polri masih tengah berkoordinasi dengan pihak pengadilan untuk memindahkan Napoleon.

“Tahanan hakim (Napoleon) sedang kita koordinasi untuk dipindahkan,” kata Agus saat dikonfirmasi, Jumat (8/10/2021).

Agus menyampaikan, nantinya Irjen Napoleon bakal dipindahkan ke Lapas Cipinang. “Dipindahkannya ke Lapas Cipinang,” imbuhnya.

Menurut Indonesia Police Watch (IPW), Irjen Napoleon Bonaparte sengaja membuat ulah lagi untuk mendapatkan simpati publik. Apalagi sebelumnya, beredar isu rekaman percakapan yang menyinggung Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat menjadi Kabareskrim dalam kasus penghapusan red notice Djoko Tjandra.