Pandemi Tak Bisa Diprediksi, Masyarakat Diimbau Tak Bosan Tingkatkan Imun

Jepara, Mitrapost.com – Pandemi Covid-19 yang tak bisa diprediksi kapan berakhirnya, menjadikan masyarakat harus tetap waspada dan menjaga Kesehatan. Selain itu, juga diimbau untuk tak bosan meningkatkan imunitas tubuh serta meningkatkan aktivitas fisik.

Hal tersebut disampaikan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Kabupaten Jepara Hartaya pada workshop pemantapan Forum Germas Kabupaten Jepara, di Hotel D’Season, Bandengan, (11/11/2021).

“Hingga 10 November 2021, masih ada lima kasus Covid-19 di Jepara. Namun pandemi tidak bisa diprediksi. Oleh karena itu, jangan bosan tingkatkan imun dan aktivitas fisik,” katanya.

Menurutnya, diperlukan harmonisasi seluruh mitra kesehatan dalam mendukung pencegahan dan penanganan Covid-19. Forum Germas ini, menjadi media evaluasi serta penentu kebijakan yang efektif terkait Germas di Jepara.

Baca Juga :   Pandemi Picu Angka Stunting Meningkat

Terkait pelaksanaan vaksinasi, Hartaya memberikan apresiasi kepada Dinas Kesehatan Mewakili Bupati Jepara Dian Kristiandi dan jajarannya yang telah bekerja keras mengejar vaksinasi. Sehingga, Jepara sudah mendekati capaian untuk dapat masuk ke Level 2 PPKM Jawa-Bali.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati