Target PAD Rembang pada Sektor Perikanan Dinaikkan

Rembang, Mitrapost.com – Beban berat dirasakan Unit Pelaksanaan Teknis Pengelolaan dan Pengembangan Usaha Perikanan (UPT-PPUP) Kabupaten Rembang. Pasalnya, menurut penuturan Kepala UPT-PPUP Kabupaten Rembang Djumadi, Pendapatan Asli Daerah (PAD) di sektor perikanan naik 50 persen.

Ia menyebut target PAD yang didulang dari sektor perikanan tahun 2021 adalah Rp 10 miliar. Namun di tahun 2022 naik menjadi Rp 15 miliar.

“Saya tidak pesimis soal target yang diberikan dari Bupati kepada Dinlutkan (Dinas Kelautan dan Perikanan). Apalagi sektor perikanan menjadi ujung tombak PAD Kabupaten Rembang,” ungkapnya kepada Mitrapost.com. Kamis (3/2/2022).

Untuk memenuhi target itu, pihak UPT-PPUP berencana akan memperketat aktivitas kegiatan jual beli di Tempat Pelelangan Ikan (TPI).

Baca Juga :   Menjaga Keselamatan Pilkada di Tengah Pandemi, Anggota PPDP Jalani Rapid Test

Menurut Djumadi, pihaknya juga memperketat surat izin kapal yang akan berlayar. Pihaknya pun akan membuat aplikasi berbasis digital dengan menggandeng Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Tengah maupun Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati